Gelar Debat Pertama Paslon Gubernur, KPU Riau Siapkan Tata Tertib Pastikan Kelancaran Acara

Gelar Debat Pertama Paslon Gubernur, KPU Riau Siapkan Tata Tertib Pastikan Kelancaran Acara
Debat Pertama Paslon Pilgub Riau di Pilkada Serentak 2024

Pekanbaru, Terbilang.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau akan menggelar debat perdana bagi pasangan calon (Paslon) Gubernur Riau 2024 pada Selasa, 29 Oktober 2024. Sebelumnya, jadwal debat direncanakan pada 27 Oktober 2024 terpaksa dimundurkan.

Komisioner KPU Riau, Nugroho Noto Susanto, menyatakan bahwa KPU telah menetapkan tata tertib yang harus diikuti oleh Paslon dan pendukung untuk memastikan kelancaran acara. Beberapa poin penting dalam tata tertib tersebut ialah sebagai berikut:

1. Pendukung masing-masing Paslon dilarang membawa alat peraga kampanye, kecuali atribut yang melekat pada badan.

2. Tamu undangan dilarang melakukan pergerakan intimidasi baik dalam bentuk ucapan maupun tindakan terhadap Paslon, moderator, dan panelis.

3. Jalannya Debat akan dipandu oleh moderator. Sedangkan para Paslon tidak diperkenankan untuk memotong pemaparan dari Paslon lain saat sedang berbicara.

4. Waktu debat akan dimulai ketika Paslon memulai berbicara.

5. Para Paslon dilarang untuk memberikan pertanyaan yang dapat menyerang secara personal dari Paslon lain, pertanyaan diharuskan seputar tema, visi, misi, dan program kerja.

6. Moderator berhak menghentikan pemaparan dari Paslon ketika waktu yang disediakan telah habis.

Selain itu, Nugroho juga menambahkan bahwa masing-masing Paslon diperkenankan membawa 75 orang pendukung dan 2 LO (lima orang).

Untuk tema debat pertama ini adalah " Terkait Tata Kelola Pemerintahan yang Baik (Good Governance) dan Pembangunan Daerah yang Inklusif."

Lebih lanjut Nugroho, sapaan akrab (Komisioner KPU Riau) menyampaikan bahwa pelaksanaan debat publik ini bertujuan untuk menyebarluaskan profil, visi, misi, serta program kerja dari para Paslon kepada masyarakat.

Serta memberikan informasi yang komprehensif kepada masyarakat sebagai pertimbangan dalam menentukan pilihan dan menggali, mengelaborasi setiap tema yang diangkat dalam kampanye.

"Untuk total durasi debat disediakan 120 menit, maka dari itu KPU Riau berharap dengan adanya debat ini, masyarakat dapat lebih memahami calon pemimpin yang akan memimpin Riau ke depan,"tutupnya.