11 Tahun Kebersamaan Diutara, Curva Nord 1955 Berhasil Menjual Tiket 1500 Lembar Dalam Sehari
Pekanbaru, Terbilang.id - Suporter Sepakbola Curva Nord 1955 (CN 1955) Kota Pekanbaru akan merayakan anniversary atau milad ke-11 Kebersamaan Diutara dengan menggelar berbagai kegiatan di kawasan Stadion Kaharuddin Nasution, tepatnya divanue athletic Stadion Kaharuddin Nasution Rumbai, (28/1/2023) malam.
Komunitas Suporter Sepakbola PSPS Riau ini sebelumnya telah lebih dahulu sukses mengadakan event - event serupa seperti mendatangkan Band Ibukota Tipe -X , Nord Show, serta kegiatan mini konser lainnya dengan cara Profesional, sehingga pada tahun ini CN 1955 terkonfirmasi akan mendatangkan Guest Star asal Ibukota Republik Indonesia dalam Acara Anniversary CN 1955 Yang Ke 11 yaitu Band yang sangat terkenal "Jamrud".
Kegiatan Anniversary ke-11 yang akan dilaksanakan divanue Athletic Stadion Kaharuddin Nasution Rumbai ini dimulai dengan Kegiatan Gheatring area Distrik, Penyerahan reward antar Distrik, Kemudian dilanjutkan dengan pemotongan Tumpeng sebagai bentuk perayaan ulang tahun dan ditutup dengan Pesta Kembang Api Lalu, Kegiatan dilanjutkan dengan performa dari home Band Curva Nord 1955 yaitu Killer Pop dan beberapa band Lokal Pekanbaru lainnya dan tak kalah penting kegiatan juga dimeriahkan dengan Guest Star Band ternama Jamrud, dan DJ ternama yaitu Yanna Joana dan DJ Lala.
Anniversary kali ini akan kembali dipercayakan kepada Semut Hitam Organizer (SHO) yang telah teruji ke Profesionalannya menjalankan Event - Event Sebelumnya. Perwakilan SHO mengatakan, "dalam anniversary ke-11 ini CN 1955 Mengusung Tema "V1nc1 Per noi" yang memiliki arti yaitu "Menang Untuk Kita" yang nantinya diharapkan kepada keluarga besar CN 1955 bisa menjadikan momentum Anniversary ke-11 ini sebagai semangat baru Komunitas secara bersama-sama kearah "Kemenangan".
"Tentunya kita semua berharap atas 11 Tahun kebersamaan Diutara ini bisa menjadi momentum Semangat Baru kita semua para supporter PSPS Riau kearah "Kemenangan" sesuai tema yang kita sepakati yaitu "V1nc1 Per Noi" yang memiliki arti "kemenangan milik kita Bersama".Ujar Alif Alvi Nanda kepada Awak Media terbilang.id Saat Dikonfirmasi
Kegiatan Anniversary ke-11 CN 1955 ini akan dihadiri berbagai kalangan Masyarakat yang sangat cinta kepada Club Sepakbola Lokal kebanggaan Masyarakat Riau yaitu "PSPS Riau" Walaupun dengan banyak Supporter memiliki kesibukan masing - masing. Mudah - mudahan Komunitas Curva Nord 1955 juga ke depannya makin solid, silaturahim tetap terjalin," imbuhnya
SHO selaku Pelaksana Kegiatan tak lupa mengucapkan Ribuan terima kasih atas antusias Masyarakat Riau dengan adanya rangkaian Anniversary ke-11 CN 1955 baik itu support Pemikiran hingga material sehingga kedepannya kegiatan dapat terselenggara dengan meriah.
"Saya sangat berterima kasih karena kesolidan dan kekompakan team SHO hingga menjelang Puncak Perayaan Anniversary CN ke-11. Saya hanya ingin berdoa bahwa kita semua tiada hentinya diberikan kesehatan, kelancaran, dan rezeki tak pernah putus oleh Allah SWT." katanya.
Menurut Alif, System kelola SHO saat ini telah terbiasa dikelola secara Mandiri Kolektif yaitu mengadakan Kegiatan tanpa tergantung dengan pihak Sponsor sehingga SHO berupaya untuk mengubah citra para Supporter Sepakbola Tanah Air yang selama ini dianggap buruk menjadi lebih baik Dimata Masyarakat.
"Kesan Supporter Sepakbola yang selama ini indetik dengan Kekerasan, tidak Creative, Anarkis insyaallah CN 1955 enggak begitu," jelasnya.
Perwakilan SHO CN 1955 ini menyebut, CN 1955 saat ini terus melakukan kegiatan - kegiatan positif dan Mandiri
"Intinya CN 1955 mengajak komunitas Pecinta Sepakbola Riau yang lain mengarah dan mengajak kepada kebaikan semua," Harapnya.
Alif menambahkan, Antusias Masyarakat terkait adanya Program Kegiatan Anniversary ke-11 CN 1955 ini sangat lah tinggi hal ini dibuktikan dengan baru 1 hari tiket Presell dipublikasikan kepada Masyarakat Kota Pekanbaru, Sebanyak 1.500 ribu tiket berhasil dijual oleh team Media CN 1955. Komunitas ini terus melakukan peningkatan hingga perhelatan Anniversary ke-11 CN 1955 Dimata Masyarakat Riau sehingga SHO berharap Seluruh Masyarakat Riau akan hitam pada waktunya
"Baru 1 hari resmi menjual tiket anniversary yang ke-11 CN 1955, SHO mengklaim sebanyak 1.500 Tiket telah berhasil terjual, sehingga SHO berharap dari 10.000 tiket yang disediakan oleh Panitia menjelang hari H seluruh tiket sudah habis terjual dan harapan Masyarakat Riau akan hitam pada waktunya dapat terwujud ." tutupnya.
Penulis : Muhammad Heru