Sekdako Pekanbaru Imbau Pemudik untuk Berhati-hati Selama Perjalanan Arus Balik Idul Fitri

Sekdako Pekanbaru Imbau Pemudik untuk Berhati-hati Selama Perjalanan Arus Balik Idul Fitri
Sekda Kota Pekanbaru, Indra Pomi ST

Pekanbaru, Terbilang.id - Arus balik Idul Fitri 1444 H berlangsung seiring berakhirnya cuti bersama. Para pemudik secara bertahap menuju kotanya masing-masing setelah menghabiskan waktu lebaran di kampung halaman.

Para pemudik yang ikut dalam arus balik Idul Fitri 1444 H diimbau menjaga ketertiban selama di perjalanan. Kondisi arus balik lebaran 2023 diprediksi bakal padat jelang berakhir momen cuti bersama lebaran.
"Kita mengimbau selama di perjalanan, masyarakat tetap menjaga ketertiban lalu lintas," terang Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Indra Pomi Nasution.
Dirinya juga mengimbau masyarakat yang hendak kembali ke Pekanbaru tetap berhati-hati selama di perjalanan. Mereka yang mengendarai kendaraan pribadi jangan memaksakan diri untuk melanjutkan perjalanan kala kelelahan.
Para pemudik bisa beristirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan ke Kota Pekanbaru dari kampung halaman. Apalagi saat itu dalam kondisi kurang sehat.
Mereka bisa singgah di rest area, pos pelayanan atau pos pengamanan sepanjang jalur mudik. Istirahat sejenak tentu bisa memulihkan diri sebelum melanjutkan perjalanan ke Kota Pekanbaru.
"Kita imbau jangan paksakan diri untuk melanjutkan perjalanan, bila kondisi kurang fit. Bisa istirahat dulu, baru lanjutkan perjalanan," imbaunya.
Sumber : Advetorial