Pj Wali Kota Buka Rakorda Team Penggerak PKK Pekanbaru

Pj Wali Kota Buka Rakorda Team Penggerak PKK Pekanbaru
Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun S.STp M.Ip

Pekanbaru, Terbilang.id - Penjabat (Pj) Wali Kota Muflihun membuka Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Pekanbaru di Hotel Grand Elite, Rabu (29/11). Dengan rakorda ini, TP PKK bisa menyusun program yang disinergikan dengan pemerintah daerah dan pusat.

"Selamat atas Rakorda TP PKK Pekanbaru. Saya harap Rakorda ini dapat menyusun rencana sesuai arahan pemerintah pusat," kata Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun dalam pidatonya. 
TP PKK merupakan organisasi sosial yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. TP PKK harus bisa bersinergi dengan program Pemko Pekanbaru. 
Sehingga, hasilnya bisa dirasakan masyarakat. Hari ini, program pemko masih ada yang belum sampai ke masyarakat. 
"Atensi pemerintah pusat adalah penanganan stunting. TP PKK secara masif menangani stunting di tiap kelurahan," ujar Muflihun. 
Program kedua, pencegahan kemiskinan ekstrem. Saat ini, persentase kemiskinan ekstrem 3,03 persen dari total jumlah penduduk. TP PKK dapat mendata warga yang mengalami kemiskinan ekstrem.
"Ketiga, inflasi. Mari kita galakkan lagi program menanam cabai di pekarangan rumah. Sehingga, kita tidak kekurangan cabai," ajak Muflihun. 
Pemko Pekanbaru juga memiliki program prioritas. Program Doctor on Call dan Universal Health Coverage (UHC) belum masif sampai ke masyarakat. 
"Padahal, ini program prioritas Pemko Pekanbaru," ucap Muflihun. 
Program lainnya, bantuan subsidi bunga bagi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). TP PKK diharapkan membuat program yang bisa mendukung program prioritas Pemko Pekanbaru. 

"Keanggotaan TP PKK juga harus diaktifkan hingga ke lini paling bawah," tegas Muflihun.
Sumber : Advetorial