Pengelolaan Parkir Menjadi Roll Mode Nasional, SEPMI Riau Apresiasi Kinerja Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru

Pengelolaan Parkir Menjadi Roll Mode Nasional, SEPMI Riau Apresiasi Kinerja Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru
Ketua Serikat Pelajar Muslim Indonesia Provinsi Riau, Andre Ramadhan

Pekanbaru, Terbilang.id - Serikat Pelajar Muslim Indonesia (SEPMI) Provinsi Riau, Andre Ramadhan, memberikan apresiasi atas kinerja Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru dalam bidang pengelolaan Retribusi Parkir, khususnya pencapaian retribusi parkir tepi jalan umum yang sudah mencapai angka Rp9,7 Miliar. Dimana Jumlah ini telah mampu melampuai target dari yang sudah ditetapkan sebelumnya yakni sebesar Rp8,7 Miliar.

Dalam keterangan resminya, SEPMI Riau memberikan apresiasi atas kinerja Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru dalam membidangi pengelolaan Retribusi Parkir ditepi Jalan Umum dan berharap Dishub Pekanbaru dapat melebarkan prestasinya dibidang pelayanan Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) dan Traffic Light serta bidang lainnya yang masuk dalam program kerja Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru.

"Karena kami lihat dalam meningkatkan kinerja Dishub Kota Pekanbaru sangat baik maka wajib kami apresiasi dan kami mengharapkan masyarakat juga dapat memberikan ruang kepada Dishub Kota Pekanbaru untuk bertukar inovasi dan sharing informasi demi kemajuan kota Pekanbaru yang sama - sama kita cintai ini," Ujar Andre Ramadhan.

Sebelumnya Dishub Kota Pekanbaru telah melakukan sosialisasi serta evaluasi pengelolaan parkir untuk peningkatan pelayanan perparkiran, Kamis (29/12/2022).

Dalam sosialisasi ini, Dishub Kota Pekanbaru memaparkan standar pelayanan serta capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Pekanbaru dari jasa layanan parkir tepi jalan umum yang telah berhasil melampaui target pada tahun ini.

Kadishub Kota Pekanbaru, Yuliarso mengatakan, saat ini pengelolaan parkir di Kota Pekanbaru telah menjadi salah satu referensi nasional, hal ini didasari atas banyaknya perubahan pengelolaan yang dilakukan belakangan ini. Bahkan pengelolaan parkir oleh Dishub Kota Pekanbaru telah menjadi percontohan bagi daerah lain.

"Pengelolaan parkir di pekanbaru hingga saat ini sudah menjadi referensi nasional. Banyak daerah di Republik Indonesia ini yang melihat pengelolaan parkir di pekanbaru, dan telah menjadikan cara pengelolaan parkir di tepi jalan umum sebagai rol model," ujar Yuliarso.

Yuliarso menambahkan, saat ini tujuan parkir tidak lagi hanya untuk meningkatkan pendapatan daerah (PAD) saja. Namun saat ini tujuan parkir telah bergeser untuk mendukung kelancaran berlalulintas.

Sementara itu, UPT membidangi Perparkiran di tubuh Dishub Pekanbaru, Radinal Munandar mengatakan, untuk pendapatan Daerah sendiri saat ini telah jauh lebih baik dan lebih terukur.

"Targetnya sudah ditetapkan, dan akan disetorkan kedalam kas daerah. Hingga saat ini capaian PAD dari retribusi parkir sudah mencapai Rp9,6 miliar," ujar Munandar.

"Alhamdulillah, Capaian saat ini telah melampaui dari target yang ditetapkan yaitu Rp 8,7 Miliar untuk tahun 2022. Selanjutnya pihak Dishub Kota Pekanbaru akan memastikan agar tidak cepat berpuas diri dan berjanji akan meningkatkan pengawasan di lapangan, hal tersebut dilakukan semata - mata untuk peningkatan layanan bagi Masyarakat Kota Pekanbaru". Tutup Munandar 

Penulis : Muhammad Heru