Colt Diesel Bergoyang Tak Wajar Di Kuansing, Warga Amankan Sepasang Muda-Mudi Diduga Berbuat Mesum
Pelalawan, Terbilang.id - Suasana malam di Desa Koto Inuman, Kecamatan Inuman, Kabupaten Kuantan Singingi, mendadak heboh pada Selasa (30/9/2025). Warga menemukan sebuah truk jenis Colt Diesel bergoyang tak wajar di kawasan Simpang RAPP.
Ketika diperiksa, ternyata di dalam kendaraan tersebut ada sepasang muda-mudi yang diduga tengah berbuat mesum. Keduanya masing-masing berusia 25 tahun, laki-laki berasal dari Kecamatan Pangean dan perempuan dari Kecamatan Inuman.
Sekretaris Desa Koto Inuman, Ardison, mengatakan peristiwa itu pertama kali diketahui seorang warga bernama Ijal.
“Saksi melihat mobil bergoyang, lalu memanggil warga lain untuk mengecek. Saat diperiksa, didapati sepasang muda-mudi dan kemudian dibawa ke kantor desa,” ujar Ardison, Rabu (1/10/2025) dinihari.
Namun sebelum diamankan, pasangan itu sempat melarikan diri dengan truk. Mereka kembali lagi untuk mengambil sepeda motor milik si perempuan yang tertinggal di lokasi. Dari situlah warga berhasil menggiring mereka ke kantor desa.
Untuk mencegah aksi anarkis, aparat desa segera berkoordinasi dengan pihak kepolisian. Kasubsektor Inuman Aipda Haripin SH langsung turun ke lokasi untuk memastikan situasi tetap kondusif.
Berkat kehadiran polisi, suasana terkendali dan tidak terjadi aksi main hakim sendiri. Kedua muda-mudi akhirnya diserahkan kepada pihak keluarga masing-masing. (*)


